Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Inggris SMP Kota Lhokseumawe, Aceh, memfasilitasi kegiatan seminar laporan hasil Penelitian Tindakan Kelas (PTK) pada hari Rabu tanggal 18 November 2020 yang dihadiri oleh 20 orang guru Bahasa Inggris berasal dari 10 sekolah negeri dan swasta. Kegiatan seminar ini dilaksanakan di SMP Negeri 12 Lhokseumawe dengan menerapkan protokol kesehatan Covid -19.
Kegiatan seminar ini juga dihadiri oleh kepala SMP Negeri 12 Lhokseumawe, bapak Rizwan, S. Pd,Tim Penilai yang terdiri dari Bapak M. Sahrum, S. Pd, M. Pd dan Ibu Fauziah, S. Hi, M. Pd serta Pengawas Sekolah bapak Zainuddin, S. Pd. Ada 2 buah judul PTK yang diseminarkan dalam acara ini yaitu: "Meningkatkan Hasil Belajar Bahasa Inggris pada Materi Teks Prosedur Melalui Penerapan Metode Demontrasi Siswa Kelas IX-1 SMP Negeri 12 Lhokseumawe" dan "Meningkatkan Hasil Belajar Bahasa Inggris pada Materi Continuous Tense Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Siswa Kelas IX-2 SMP Negeri 12 Lhokseumawe." Adapun yang menjadi penyaji dalam seminar ini adalah Yusridawati, S. Pd, guru bahasa Inggris di SMP Negeri 12 Lhokseumawe.
Harapan penulis semoga kegiatan ini terus berlanjut pada masa yang akan datang sehingga dapat meningkatkan mutu pendidikan sesuai dengan tema yang diusung dalam seminar kali ini yaitu :"Melalui Seminar Penelitian Tindakan Kelas, Kita Tingkatkan Kinerja dan Profesionalisme Guru dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan."
No comments:
Post a Comment